Bakat menyanyinya dicuatkan oleh Rudy Bennett. Daniel tidak banyak menerbitkan album. Beberapa lagunya yang terkenal di Indonesia, antara lain: You Make My World So Colorful yang muncul pada awal 1980-an sebagai salah satu lagu dalam album Daniel Sahuleka (1977) dan "Don't Sleep Away The Night" yang merupakan singel album dengan judul yang sama pada tahun 1978. Pada awal kariernya sebagai penyanyi rekaman, Daniel bernaung di bawah Polydor (Belanda). Pada tahun 1990-an, ia tidak banyak membuat rekaman, kecuali beberapa konser kecil pada 1995 dan beberapa album. Pada 2004, ia menerbitkan sebuah album baru yang antara lain berisi Berdendang, yang kuat diwarnai oleh nada dari tanah leluhurnya, Maluku. Daniel Sahuleka adalah seorang penyanyi Belanda yang berdarah Sunda(Ibu)-Ambon(Ayah), Indonesia.
Penyanyi Belanda kelahiran Semarang 6 Desember 1960, Daniel Sahuleka mengaku bangga berdarah Indonesia. Ia juga senang bisa melihat dan merasakan langsung derita korban erupsi Merapi yang selama ini dilihatnya dari layar televisi. "Dari dulu saya ingin sekali bisa pergi ke Indonesia. Berkat musik saya akhirnya bisa ke sini. Dalam pikiran saya dulu negeri jauh, namun sekarang sudah sekitar 12 kali bolak balik Indonesia," ujar pria yang dibawa ke Belanda oleh kedua orangtuanya saat berumur 10 bulan. Musisi berdarah Maluku-Sunda ini tidak menginginkan jika negeri di mana ia dilahirkan, terus menerus dirundung masalah seperti bencana alam yang terjadi di Merapi dan Mentawai akhir tahun 2010.
Ia juga tidak menginginkan timbul kerusuhan berdarah di daerah asal nenek moyangnya, seperti yang terjadi beberapa tahun lalu. "Saya tidak menginginkan adanya kerusuhan antar agama terjadi lagi di Maluku, karena ibu saya juga beragama Islam," cetus pria yang baru saja menyumbangkan dana untuk korban Merapi sebesar Rp 33 juta.